Penulisan Press Release
Press Release, siaran pers, atau rilis adalah informasi –biasanya berupa naskah berita– yang dibuat oleh Public Relations (PR) atau Hubungan Masyarakat (Humas) suatu organisasi, perusahaan, atau instansi yang disampaikan kepada media massa untuk dipublikasikan dalam media massa tersebut.
Teknik penulisannya sama dengan penulisan naskah nerita. Dengan kata lain, naskah siaran pers sama dengan naskah berita berita –khususnya berita langsung (straight news).
Rilis –sebagaimana berita—berisi fakta atau rekonstruksi peristiwa dengan kandungan unsur berita 5W+1H:
1. What (Apa yang terjadi),
2. Who (Siapa pelaku atau orang yang terlibat dalam kejadian itu),
3. Why (Kenapa hal itu terjadi),
4. When (Kapan kejadiannya),
5. Where (Di mana terjadinya), dan
6. How (Bagaimana proses kejadiannya).
Rilis pun mesti mengandung News Values atau nilai berita:
1. Aktual
2. Faktual,
3. Penting
4. Menarik
Struktur Rilis Pers
Struktur naskah rilis sebagaimana naskah berita yang terdiri dari:
1. Judul (head)
2. Teras berita (lead),
3. Isi berita (body).
Prinsip penulisan rilis mengedepankan fakta terpenting (model piramida terbalik, inverted pyramid) serta tidak mencampurkan fakta dan opini.
Teknik Penulisan Rilis
Judul berita harus kalimat lengkap, minimal Subjek + Predikat, dan menggunakan kalimat aktif.
Teras sebaiknya mengedepankan subjek/pelaku –who does what; siapa melakukan apa, kapan, di mana, kenapa, dan bagaimana; isi berupa penjelasan unsur why dan how.
Pilih judul yang positif (aktif), bukan pasif. Paragraf pertama (lead) harus jelas dan ringkas. Gunakan bahasa jurnalistik –ringkas dan lugas, kalimat dan paragraf pendek-pendek, hindari anak kalimat.
Tulislah fakta & data saja, bukan opini/pandangan. Selalu cantumkan nama kontak dan nomor telepon bagian akhir naskah.
Demikian media relations konferensi pers dan siaran pers.
Referensi:
Public Relation Writing: Pendekatan Teoritis dan Ptaktis. Penulis: Dr. Yosal Irianto & A. Yani Surachman, S. Sos. Penerbit Simbiosa Rekatama Media, Bandung, 2006
Press Relation: Kiat Berhubungan dengan Media Massa. Penulis: Drs. Aceng Abdullah. Penerbit Rosdakarya, Bandung, 2000
Jurnalistik Terapan: Panduan Kewartawanan dan Kepenulisan. Penulis: Asep Syamsul M. Romli. Penerbit Baticpress, Bandung, 2004.
Humas Online: Panduan Praktis Cyber PR. Penulis: Asep Syamsul M. Romli. Penerbit: Lekkas, Bandung, 2021.